Waktu Berdoa yang Baik berdasar Hadits Nabi

Nabi Muhammad saw. adalah Nabi penuntun dan pembawa ajaran Islam. Akhlaknya yang sangat mulia menjadi suri tauladan yang baik bagi umatnya. Kita sebagai umatnya, apabila tentunya harus mengikuti apa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad saw. Berikut ini adalah ajaran Nabi Muhammad saw. yang tertuang dalam dalil Hadits beliau mengenai waktu-waktu yang baik untuk berdoa sehingga doa menjadi doa yang mustajab. 

Terdapat beberapa waktu yang baik dan lebih utama bagi seorang muslim untuk berdoa memanjatkan doa kepada Allah swt yang mempunyai kemungkinan besar doa seseorang akan terkabulkan atau mustajab pada waktu-waktu tersebut.

Baca juga 

Kapankah waktu-waktu berdoa yang baik berdasarkan dalil hadits Nabi?

http://islamiwiki.blogspot.com/
Berikut ini adalah waktu-waktu yang baik dan lebih utama untuk berdoa berdasarkan referensi dari dalil hadits Nabi Muhammad saw.

Pada waktu Tengah malam Akhir dan Sesudah Sholat Fardhu

Waktu yang baik untuk berdoa adalah ketika tengah malam atau sepertiga malam yang terakhir serta waktu-waktu setelah mengerjakan sholat lima waktu. 

Waktu-waktu tersebut adalah waktu-waktu yang lebih baik dan lebih utama untuk memanjatkan doa berdasarkan dalil hadits Nabi Muhammad saw. yang berbunyi:

عن ابى امامة رضي الله عنه قال: قيل يارسول الله ايّ الدّعاء اسمع؟ قال جوف الّليل الاخر ود بر الصّلوات المكتوبة. روها التّرمذى

Artinya: dari Abu Umamah ra. Dia berkata: Rasulullah saw. ditanya oleh para sahabat tentang doa yang lebih di dengar oleh Allah swt. Rasulullah saw. menjawab: yaitu pada waktu tengah malam yang akhir dan sesudah sholat fardhu. (HR. Turmudzi)


Pada waktu hari jumat

http://islamiwiki.blogspot.com/
Juga berdasarkan dalil hadits Nabi saw., waktu yang baik dan lebih utama untuk berdoa adalah pada waktu hari jum’at. Dalil sabda Nabi Muhammad saw. yang berbunyi:

عن ابى هريرة رضي الله عنه انّ رسول الله صلّى الله عليه وسلّم ذكر يوم الجمعة فقال: فيه ساعة لايوافقها عبد مسلم وهو قائم يصلّى يسأل الله شيئا الاّ اعطه ايّاه (واشار بيده يقلّلها 

Dari Abu Hurairah ra. Bahwasanya pada saat Rasulullah saw. membicarakan hari jumat beliau bersabda: pada hari itu ada suatu saat, jika ada seorang muslim yang sedang sholat bertepatan dengan waktu itu, kemudian dia memohon kepada Allah, niscaya Allah mengabulkan permohonannya. (beliau berisyarat dengan tangannya menunjukkan bahwa saat itu sangat sebentar. (HR. Bukhari dan Muslim).

Pada waktu antara berkumandangnya adzan dan iqomah

http://islamiwiki.blogspot.com/
Waktu-waktu yang lebih baik dan lebih utama untuk berdoa adalah pada waktu antara adzan dan iqomah. Hal ini berdasarkan dalil hadits Nabi Muhammad saw. yang berbunyi:

عن انس بن مالك فال: رسول الله صلّى الله عليه وسلّم الدّعاء لايردّ بين الاذان ولاقامة. رواه احمد وابوداود والترمذى 

Artinya: dari Anas bin Malik, dia berkata: Rasulullah saw. telah bersabda: doa di antara adzan dan iqomah tidak ditolak. (HR. Ahmad, Abu Daud dan Turmudzi)

Baca juga

Pada waktu ketika berpuasa

http://islamiwiki.blogspot.com/
Ketika sesorang sedang menjalankan ibadah puasa adalah merupakan waktu-waktu yang lebih baik dan utama untuk berdoa. Hal ini berdasarkan dalil hadits Nabi Muhammad saw. yang berbunyi:

Artinya: ada tiga golongan yang tidak ditolak doanya, yaitu orang yang berpuasa sampai dia berbuka, penguasa yang adil, dan orang yang teraniaya. (HR. Turmudzi)


Itulah waktu-waktu yang baik dan lebih utama berdasarkan dalil hadits Nabi Muhammad saw. disarankan bagi seorang muslim untuk berdoa memanjatkan permohonan kepada Allah dengan menggunakan hati, bersungguh-sungguh. Dengan waktu-waktu yang baik dan lebih utama untuk berdoa tersebut, serta dengan menghadirkan hati dan bersungguh-sungguh dalam berdoa, menggunakan cara berdoa yang baik, fainsya Allah doa yang dipanjatkan dapat dikabulkan atau mustajab oleh Allah swt.

Posting Komentar untuk "Waktu Berdoa yang Baik berdasar Hadits Nabi"