Maksiat; membutakan Mata Hati dan Hukuman di Akhirat

Dampak buruk lain dari kemaksiatan adalah dapat membutakan mata hati, memadamkan cahayanya, menutup jalan masuknya ilmu, serta menghalangi petunjuk. Imam Malik berkata kepada Imam asy-Syafi'i, "Aku melihat bahwa Allah telah menancapkan cahayadi hatimu, janganlah kamu memadamkannya dengan gelapnya maksiat." 

Cahaya hati bisa melemah dan meredup, namun gelapnya kemaksiatan menjadi semakin kuat hingga hati pun laksana malam yang gelap gulita. Betapa banyak kerusakan yang terjadi sebab ia tidak bisa melihat, ibarat orang buta yang berjalan di malam hari melewati jalan yang penuh dengan lubang berbahaya. Sungguh, amat sulit baginya untuk selamat dan begitu mudahnya ia terperosok. Kegelapan hati semakin pekat hingga menjalar ke seluruh anggota badan sampai hitamnya menutupi wajah sesuai dengan kegelapannya yang semakin bertambah. Lalu, di alam barzakh, kegelapan tampak memenuhi kubur sebagaimana sabda Nabi Saw., "Kubur ini, para penghuninya dipenuhi dengan kegelapan. Kemudian, Allah menyinarinya sebab doaku untuk mereka." 

Adapun di hari kiamat, tatkala manusia dikumpulkan maka wajah-wajah mereka tampak begitu hitam kelam seperti arang. Baginya, hukuman yang tak tertandingi dengan segala kenikmatan dunia dari awal hingga akhir. Maka, bagaimanakah jika itu dibandingkan dengan kehidupan seorang hamba yang hanya sebentar bagai mimpi? Semoga Allah menyelamatkan kita.