Banyaknya Nikmat Allah

Alangkah banyak macamnya ni’mat Allah yang dikaruniakan kepada hamba-hamba-Nya dan alangkah leluasanya umat manusia menikmati kesenangan dan kelezatan duniawi yang telah diberikan oleh Allah. Beraneka ragamlah nikmat Allah kepada hamba-hamba-Nya. nikmat atau karunia yang berupa anak, istri, kekayaan, harta benda, kedudukan, kekuasaan dan lain-lain kesenangan dan kelezatan duniawi yang memenuhi kehidupan dan terasa serta terlihat dalam segala segi-seginya. Allah telah menyebut sebahagian dari nikmat-nikmat itu dalam firman-Nya: 

“Dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, Yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia.”(Ali-Imran 14). 

Ketahuilah, bahwa Sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah permainan dan suatu yang melalaikan, perhiasan dan bermegah- megah antara kamu serta berbangga-banggaan tentang banyaknya harta dan anak, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan Para petani; kemudian tanaman itu menjadi kering dan kamu Lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur.”(Al-Hadiid 20).